Cara menghilangkan Komedo Membandel secara Alami Ampuh dan Aman

Cara menghilangkan Komedo Membandel secara Alami  -   Komedo adalah pori - pori kulit yang tersumbat sehingga menimbulkan bintik kecil berwarna hitam atau putih di wajah. Komedo yang tak kunjung hilang bisa membuat kurang percaya diri. Komedo biasanya banyak tumbuh di daerah hidung dan sekitarnya.

Memencet komedo dengan menggunakan kuku tangan bukan solusi untuk menghilangkan komedo, justru bisa memperbanyak timbulnya komedo. Jika Anda bisa menahan diri untuk tidak memencet komedo tersebut, maka komedo tidak akan membandel. Namun jika komedo sudah terlanjur membandel Anda tetap bisa menghilangkannya dengan cara alami. Berikut ini adalah beberapa cara alami untuk menghilangkan komedo yang ampuh dan aman.

Cara Menghilangkan Komedo Secara alami

caramenghilangkan-komedo

Untuk menghilangkan komedo secara alami, Anda bisa melakukan beberapa cara, diantaranya :

Dengan larutan air garam


Larutan air garam bisa mengurangi minyak di kulit wajah, sehingga mampu mengusir komedo. caranya : Ambil garam lalu larutkan dalam air ( garam jangan terlalu banyak karena bisa membuat kulit wajah menjadi terlalu kering ). Gunakan air larutan garam tersebut untuk mencuci muka.  Lakukan secara rutin dan teratur setiap hari.

Menghilangkan komedo dengan air jeruk nipis


kandungan alami yang dimiliki oleh air jeruk nipis terbukti sangat ampuh untuk mengusir komedo. Cara menggunakannya : Oleskan air jeruk di malam hari menjelang tidur. Biarkan sampai pagi hari, lalu bersihkan dengan air bersih. Lakukan secara rutin dan teratur tiap hari agar hasil cepat kelihatan.
Anda juga bisa menggunakan air jeruk yang di campur dengan irisan kulitnya untuk menghasilkan kulit bersih terbebas dari komedo
Baca juga : cara ampuh mengatasi kulit kering dan kusam

Usir komedo dengan  Lidah buaya


Lidah buaya dipercaya memiliki kandungan alami yang sangat manjur untuk mengatasi masalah pada kulit wajah. Tidak hanya komedo, jerawat dan bekas jerawat pun mampu diatasi dengan menggunakan lidah buaya. Adapun cara menggunakan lidah buaya sebagai pengusir komedo adalah dengan mengambil gelnya lalu dioleskan pada wajah yang berkomedo. Diamkan 15 - 20 menit lalu bilas dengan air bersih. Lakukan secara rutin dan teratur tiap hari.

Menghilangkan komedo dengan Lobak


Selain garam, jeruk dan lidah buaya, lobak juga bisa digunakan untuk mengusir komedo yang membandel. Cara menggunakannya adalah campur air bersih yang sudah matang dengan lobak, lalu dioleskan pada wajah yang berkomedo. Diamkan 30 menit lalu bilas dengan air bersih. Lakukan secara rutin dan teratur setiap hari.
Baca juga :   tips awet muda dan wajah kencang

Itulah Cara menghilangkan komedo secara alami yang bisa Anda coba. Semoga bermanfaat, dan jangan lupa sebarkan kepada orang lain ya...

==> Silahkan berkomentar dengan sopan dan sesuai topik
==> Komentar dengan link hidup secara otomatis akan dimatikan